Minggu, 28 Agustus 2016

                                                                        IMAN


     Ketika suatu saat dalam pencarianmu, engkau menemukan kenyataan bahwa Allah ternyata tidak sesuai dengan pemahamanmu. Bukan mengenai Esensinya, karena engkau tidak mungkin tidak percaya akan keberadaannya. Tapi pada kebingunganmu pada kehendaknya.

     Lalu bagaimanakah Tuhan itu seharusnya menurutmu ?

     Engkau beriman pada Tuhan yang sesuai menurut logikamu dan tidak bertentangan dengan kehendakmu ?

     Atau biarkan Allah dengan kehendakNYA, dan kitalah yang seharusnya menyesuaikan logika pencarian kita menurut kehendakNYA ?

     Bukankah sekarang bisa dipahami makna dari kata 'Beriman' ??

     Nabi Isa pernah meminta kepada Allah untuk mengampuni setan, didasari rasa kasihan Beliau kepada umat manusia yang terjerumus kepada kesesatan karena tipu daya setan. Allah berkenan, dengan syarat setan mau meminta ampun kepadaNYA maka Allah akan mengampuni dan mengembalikan segala kemuliaan setan seperti sebelumnya.

     Maka Nabi Isa lantas memanggil setan dan berdialog, beliau sampaikan apa yang telah di inginkan oleh Tuhan. Setan lantas menjawab, "Kalau Allah mau mengakui bahwa DIA telah salah memperlakukan setan, telah salah mengusirnya maka Setan akan akan memohon ampun kepadaNYA"

Kesombongan yang luar biasa...jadi menurutmu, tidakkah wajar Allah begitu Murka ?

Kesombongan !!

Selasa, 23 Agustus 2016

Makan Aspal dan Semen.

Manusia adalah contoh sempurna dari Mahluk pemakan segala. Semua yang bisa dia makan tentu diembatnya.

Dia kerja cari makan, dapat proyek pengaspalan jalan. Lebar 3 meter dengan ketebalan 12.5 cm. Dikerjakan dengan hasil akhir  lebar 2,40 dengan ketebalan 8 cm. Dia makan Aspal sebanyak 60cm kali 4,5 Cm dikalikan sekian kilometer. Luar biasa rakusnya.

Dapat proyek pembuatan selokan air. Satu kali putar Molen semen dengan campuran 4 pasir dan 1 Zak semen. Dia campur dengan 8 pasir untuk 1 semen. Maka kenyanglah dia makan semen. Luar biasa keserakahan manusia.

Penjajah kita yang orang Belanda itu, kalau mau membuat sesuatu ambisinya adalah bertahan untuk selamanya. Sedangkan orang kita sendiri, dikampungnya sendiri, akan membuat sesuatu yang diharapkan untuk rusak secepatnya.


Senin, 22 Agustus 2016

Unsur Unsur Manusia.

Kemaren malam baru dapat ilmunya.
Unsur Manusia yang terbiasa kita dengar hanya ada 2.....Jiwa dan Raga. Tapi sepertinya tidak begitu, sepertinya ada 3 Unsur, yaitu :

1. Badan /Raga...ibaratnya ini adalah body mobil. Badan ini sifatnya memang Ragawi, lemah...butuh makan minum istirahat dan sebagainya. Dia juga membutuhkan pengaman dari segala hal yang berpotensi untuk merusak diri sendiri. Dan untuk keperluan itulah lalu muncul unsur yang kedua, yaitu....

2. Pikiran...bisa disebut sebagai kehendak...insting atau apalah. Segala hal yang diperlukan oleh tubuh untuk tetap eksis, itulah pikiran. Mereka ada dua yang bersatu untuk satu tujuan...bertahan Hidup. Dan tentu saja karena tujuannya memang untuk bertahan hidup, maka kedua unsur ini akan tinggal di Bumi.Dikubur.Dan yang akan menghadap sang pencipta adalah...

3.Jiwa...atau Ruh. Dan problemnya sekarang sepertinya adalah, kebalikan dari Badan dan pikiran yang dominan eksis saat ini, maka jiwa malah terkubur.Celakanya adalah justru karena jiwa yang tenggelam inilah yang akan dicabut oleh Malaikat pencabut nyawa dari Badan pembawanya untuk dibawa menghadap Sang Pencipta.

Minggu, 21 Agustus 2016

Harga Rokok 50 ribu

Tai Kucing !!

Kalau diteruskan membahas topik ini, maka hanya umpatan dan makian saja yang akan terlontar dari mulutku.
Aku perokok yang melarang keras anak anakku untuk ikut merokok.Hanya orangtua gila yang menyuruh anaknya merokok. Pembelaan pada merokok sebetulnya lebih pada kejengkelan pada gerakan gerakan yang tidak masuk akal.

HIV AIDS...awalnya berasal dari seks bebas. Apa yang dilakukan para bajingan itu ?

Alkohol...Apa yang dilakukan para Bajingan itu ?

Kok rokok ??

Ada ibarat yang sangat baik dari orang yang tak terduga....

Kami berencana makan Coto.Makanan khas makassar yang isinya daging semua. Sambil saling mengejek kami memesan daging apa yang ingin kami pesan.

'Aiii...hati hati ko Cholesterol !'...serang salah satu teman.

Penjual Coto dengan sedikit emosi menjawab ,'Kalau uang Halal, tidak akan jadi penyakit kalau dimakan pak, beda kalau uang haram, biar dipake beli air putih tetap saja akan jadi penyakit'

Kami terdiam tak mampu menjawab. Kebenaran susah sekali mau di balas !!


Sorowako, 22/8/16